Rupiah bukanlah raja
Yang merajalela di bumi
Yang menerawang ke angkasa
Sampai terbang di udara duri
Untuk apa udara dihirup?
Kalau tak ada keadilan sehat
Terus menyayat-nyayat
Jiwa rakyat yang terselip
Seolah-olah
Putaran ekonomi
Menambah sejarah sampah
Dan kemewahan partai
Menambah suara
Dalam pemilihan bergengsi
Taburi kebencian para politisi
Berimbas antara kawan dan lawan
Untuk apa kawan tapi tak abadi?
Dalam catatan panjang
Pergulatan krisis ekonomi
Memenjara rasa dan suara
Ternyata...
Harapan rakyat adalah kebebasan
Malah diberi sengsara
Malah disuguhi kepedihan
Sampai suara ikut dibungkam
Lalu...
Terseret masuk tanpa malu
Di meja perundingan membeku
Maka...
Kembalilah wahai tuan berdasi rapi
Pada haluan ekonomi kerakyatan
Pada penegakan nilai-nilai Pancasila
Makassar
Senin, 17 September 2018
By: Djik22
Komentar